Movie

Migas Tiga Ipa 3 SMA 1 Lhokseumawe. Lets follow our Twitter @MIGASmansa :)

Senin, 05 November 2012

1 dari 3 Remaja Amerika Ingin “Putus” dari Internet


"IRMA SURYANI"
SUMBER: Internet Sehat
[Internet Sehat] Remaja masa kini adalah digital native, yaitu mereka yang melek teknologi digital sejak lahir. Generasi ini sudah terkoneksi dengan internet sejak usia belia. Di Amerika saja, sekitar 75% remaja usia 13-17 tahun sudah memiliki akun pribadi di situs social media. Sejak tahun 2008, terjadi penambahan jumlah user internet besar-besaran, padahal sebelumnya jumlah mereka hanya 59% saja.
Para remaja secara garis besar memandang social media sebagai hal yang positif, di luar kadang mereka masih sering memposting hal negatif seperti yang berbau rasis atau seksis.  Sebuah survei nasional di Amerika, yang dilakukan pada 1030 orang remaja usia 17 tahun yang diadakan Common Sense Media, mengungkap banyak hal seputar persepsi remaja pada kehidupan digital mereka.
Lebih dari 90% responden sudah terhubung dengan internet. Sekitar 68% secara rutin berkomunikasi dengan SMS dan pesan teks lain, 51% mengunjungi Facebook, dan 11% ber-Twitter-ra setiap hari. Sebanyak 41% responden mengaku sudah kecanduan dengan perangkat elektronik mereka.
Namun mereka sudah cukup waspada dengan risiko di dunia maya, bisa jadi karena banyaknya pemberitaan di media, ditambah pengalaman teman-teman cyber mereka sendiri. Sebagian besar beranggapan bahwa social media membawa efek positif dalam bersosialisasi dan membuat mereka bermental baik.
Social media juga dianggap mempermudah para remaja berkomunikasi dengan teman-temannya. Responden juga yakin, social media membantu mereka menjadi lebih bisa membawa diri, percaya diri, dan mengurangi depresi.
Yang mengejutkan, mayoritas responden mengatakan bahwa mereka memilih untuk berbincang langsung daripada melalui pesan teks atau twit, yaitu 49%. Yang memilih lebih suka berkirim pesan teks dan twit hanya 33%.  Yang senang berkomunikasi di Facebook makin sedikit lagi, hanya 7%,  komunikasi lewat telepon hanya 4%, dan via Twitter cuma 1%.
Satu dari tiga remaja mengaku kadang merindukan waktu dimana mereka bisa berpisah dari internet. Sekitar 36% responden ada yang menyatakan mereka berharap bisa kembali ke masa sebelum ada Facebook. [Internet Sehat]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar